Home Post Pemprov Kaltara Buka Jadwal SKD CPNS, Hendri Tuwi : Saya Siap Fasilitasi Tempat Nginap

Pemprov Kaltara Buka Jadwal SKD CPNS, Hendri Tuwi : Saya Siap Fasilitasi Tempat Nginap

by swarakaltara

KALTARA, SWARAKALTARA.COM – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) umumkan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dibuka sejak 27 januari 2020 lalu.

Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Dengan Metode Computer Asissted Test (CAT) BKN Bagi Pelamar atau Pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2019 Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara Tahun Anggaran 2020 dilaksanakan pada tanggal 2 s.d. 16 Februari 2020 pada pukul 08.00 – 17.30 Wita.

Menanggapi hal tersebut, Hendri Tuwi, SE, M.Si berharap kepada adik adik khususnya yang dari Malinau agar mempersiapkan diri dengan sebaik baiknya, tidak kalah penting juga kesiapan fisik.

Mengingat SKD ini menggunakan Metode Computer Asissted Test (CAT), diketahui hasilnya langsung artinya tidak ada istilah atau waktu untuk bisa merevisi.

“jadi kecakapan dalam menggunakan fasilitas online harus bener bener dimaksimalkan untuk selalu memeriksa dengan baik”, ujarnya.

“tetap bersemangat, perbanyak membaca buku, mengingat persaingan cukup ketat”.

Hendri Tuwi yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Kaltara Fraksi Demokrat juga perwakilan Dapil Malinau menambahkan, kepada adik adik dari Malinau seandainya mereka perlu tempat tinggal atau nginap selama mengikuti tes, saya secara pribadi siap membantu.

“kepada adik adik yang dari malinau tentulah mereka kan perlu tempat menginap misalnya ataupun tempat tinggal sementara selama sembilan hari tes, saya siap nampung adik adik di tempat tinggal saya. jika perlu hub saya di nomor kontak +62 812-5467-7888 “. ujar Hendri. (red).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved