Home Post Hoaks Corona Merebak, Polres Nunukan Aktifkan Patroli Cyber

Hoaks Corona Merebak, Polres Nunukan Aktifkan Patroli Cyber

by swarakaltara

NUNUKAN, SWARAKALTARA.COM – Kabar meresahkan terkait Corona Virus Disease (Covid-19) berseliweran di dunia maya.

Mengantisipasi kabar burung dan informasi palsu dari akun-akun penyebar hoaks, Polres Nunukan Kalimantan Utara telah mengaktifkan patroli cyber.

Kaur Sub Bagian Humas Polres Nunukan Iptu.Muhammad Karyadi, S.H mengatakan, sejauh ini tim cyber Polres Nunukan belum menemukan kategori hoaks yang bisa mengarah pada pidana ITE dan informasi palsu.

“Belum ada kita temukan, memang beberapa kali ada bahasa mengarah ke hoaks, kita tak bisa main tangkap, ada namanya edukasi dan pencegahan, “ujarnya, Senin (23/03/2020).

Ada beberapa fase dan peringatan yang diberikan tim operator cyber, pertama adalah peringatan dengan menghubungi via masanger kepada akun tersebut, petugas mengedepankan counter opinion dan memberikan peringatan, jika akun tersebut masih melanjutkan postingan yang terindikasi hoaks operator akan melakukan take down akun yang bersangkutan agar informasi tak menyebar luas.

Polisi tentu akan melakukan tindakan tegas saat akun dimaksud tak memperdulikan peringatan petugas, penelusuran dilakukan sampai investigasi yang berujung pada penangkapan.

“Kami berharap masyarakat turut melaporkan jika ada informasi hoaks, itu meresahkan dan tidak ada dispensasi bagi penebar hoaks,”tegas Karyadi.

Sejauh ini, tim cyber Polres masih konsen di media social facebook dan belum melebar ke platform lain.

“Kita maksimalkan inteligen kita, jadi tak hanya di jagat maya, informasi hoaks kalau ditemukan akan kita cari pengunggahnya sampai dapat,”katanya. (KU).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved