Home Post Bantu Warga, Polda Gorontalo Salurkan 200 Paket Sembako

Bantu Warga, Polda Gorontalo Salurkan 200 Paket Sembako

by swarakaltara

GORONTALO, SWARAKALTARA.COM – Sebagai wujud komitmen dan kapedualian Polda Gorontalo terhadap warga masyarakat yang kurang mampu, Kapolda Gorontalo Irjen Adnas, membagikan sembako sebanyak 200 paket kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kecamatan Tabongo, Kabupaten Gorontalo.

Bantuan tersebut disalurkan melalui Direktorat Intelkam Polda Gorontalo dan diserahkan langsung oleh Kasubdit III, AKBP Roni Engau dan diterima langsung oleh camat Tabongo dan Kepala Desa Tabongo Timur yang selanjutnya disalurkan langsung kepada warga.

Adapun paket sembako tersebut berisi bahan-bahan pokok, antara lain Beras, Mie Instan Susu Kaleng, Gula Pasir, Teh, dan Telur Ayam.

Hal ini sangat disyukuri dan di apresiasi oleh Camat Tabongo, Djamaludin Bobihoe, dirinya sangat berterima kasih atas bantuan Kapolda Gorontalo beserta jajarannya kepada masyarakat.

“Dihararapkan bantuan tersebut dapat di manfaatkan oleh warganya yang selama ini sudah mengikuti anjuran pemerintah dalam memutus penyebaran covid-19,” ujar Djamaludin, Kamis (21/5).

Sementara itu, Kepala Desa Tabongo Timur, Harianto Ismail mengungkapkan, bahwa masyarakat sangat terbantu dengan bantuan Kapolda Gorontalo tersebut.

“Terima kasih pihak Polda yang telah membantu masyarakat dengan memberikan paket sembako khusunya kepada masyarakat tabongo timur,” ucapnya.

Menurutnya, bantuan Kapolda tersebut minimal dapat meringakan beban masyarakat yang terdampak virus corona atau Covid-19.

“Kami juga selaku pemerintah dan masyarakat mendukung pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dan menghimbau agar warga tidak mudik,” jelasnya.

Harianto Ismail juga mengungkapkan sangat mendukung maklumat Kapolri yang salah satunya melarang warga untuk berkerumun selama pandemi Covid-19.(B.K,Una).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved