Home Post Debat Kedua, Zainal -Yansen Janji Akan Luncurkan Kartu Kaltara Sehat
Paslon ZIYAP

Debat Kedua, Zainal -Yansen Janji Akan Luncurkan Kartu Kaltara Sehat

by swarakaltara
Sumber foto Istimewa

Sumber foto Istimewa

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Utara menggelar debat publik kedua untuk kandidat Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Kalimantan Utara tahun 2020.

Ketiga pasangan calon, Udin Hianggio – Undunsyah (U2OK), H.Irianto Lambrie – Irwan Sabrie (IRAW), Zainal – Yansen (ZIYAP) dalam debat publik saling adu gagasan, visi dan misi.

Debat publik di laksanakan dan di siarkan langsung oleh Stasiun Metro TV, Jakarta (14/11/20) malam.

Dalam pemaparan terkait strategi penanganan bencana dan pandemi covid 19, Zainal – Yansen berkomitmen akan meningkatkan sarana dan prasarana sekaligus akan memperbanyak tes PCR kepada masyarakat.

“Rendah nya penderita covid-19 di kaltara, itu karena rendah nya pemeriksaan terhadap masyarakat” ujar Zainal.

Program unggulan Zainal -Yansen terkait dampak pendemi covid-19, mereka akan mewujudkan desa tangguh dan fokus pada peningkatan kualitas RSUD serta Puskesmas Terapung yang melayani warga di 155 pulau yang ada di Kaltara.

Zainal – Yansen dalam program unggulan nya juga akan fokus serta berusaha akan meningkat kan dokter – dokter spesialis dengan membiayai dokter – dokter muda ke jenjang pendidikan dokter spesialis.

“Kami akan tingkatkan program BPJS dengan mewujudkan kartu Kaltara Sehat untuk meng-cover seluruh biaya pengobatan seluruh masyarakat Kaltara” tutur Yansen.

Zainal – Yansen tidak ingin angka stunting di tahun 2019 ada 970 kasus dan angka kematian ibu hamil meningkat di tahun yang akan datang.(ag).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved