Home Post Kodim 0910 Malinau Gelar Apel Jelang Pilkada, Danramil dan Babinsa Diminta Pantau Netralitas Prajurit TNI

Kodim 0910 Malinau Gelar Apel Jelang Pilkada, Danramil dan Babinsa Diminta Pantau Netralitas Prajurit TNI

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Apel Danramil dan Babinsa tersebar di wilayah Kodim 0910/Malinau tahun 2020 digagas dalam rangka penanganan Covid-19 dan Pilkada serentak 2020, Kamis (3/12/2020).

Dandim 0910 Malinau, Letkol Inf Sofwan Nizar menyampaikan melalui sambutannya, agar Danramil dan Babinsa turut menyukseskan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di Kabupaten Malinau.

Serta selalu memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait protokol kesehatan dalam rangka menekan penyebaran Covid-19 di Malinau.

Dandim 0910 Malinau turut mengimbau agar prajuritnya selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19 saat menjalankan tugasnya.

“Selalu bawa perlengkapan kesehatan sesuai protokol kesehatan seperti masker, hand sanitizer dan bawa alat sholat sendiri” ujarnya.

Berkaitan penyelenggaraaan Pilkada serentak 2020, Letkol.Inf.Sofwan Nizar menekankan pentingnya netralitas TNI kepada prajuritnya.

Menurut Dandim, sesuai komando dari pusat, tiap prajurit yang terbukti tidak netral akan ditindak tegas.

Kepada Danramil dan Babinsa, Letkol.Inf.Sofwan Nizar meminta untuk melaporkan kondisi aktual secara rutin mendekati hari pemungutan suara 9 Desember mendatang.

“Jika ada prajurit yang terlibat dalam politik praktis, maka sanksi tegas akan diberi sanksi tegas, karena telah merusak citra TNI khususnya Kodim 0910 Malinau” tegasnya.

Dandim menegaskan sebagai bentuk netralitas TNI, prajurit dilarang memberikan fasilitas, sarana atau tempat milik TNI untuk kegiatan Paslon, tim pemenang atau partai politik manapun.

Danramil dan Babinsa di wilayah tugas Kodim 0910 Malinau diminta turut mengawasi gerak-gerik prajurit selama tahapan Pilkada berlangsung.

“Laporkan secara rutin kondisi aktual selama tahapan Pilkada berlangsung. awasi, antisipasi hal-hal yang dapat merusak citra Kodim 0910 Malinau” pungkas nya.(ag).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved