Home Post Bupati Malinau Imbau Masyarakat Perketat Protokol Kesehatan

Bupati Malinau Imbau Masyarakat Perketat Protokol Kesehatan

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Bupati Malinau, Yansen TP  menegaskan agar protokol kesehatan di Kabupaten Malinau kembali di perketat supaya semua masyarakat tetap sehat, aman dan produktif.

Penegasan itu disampaikan Yansen TP usai mengikuti kegiatan Senam Sehat Melawan Covid-19 bersama FKPD, OPD serta tokoh masyarakat yang berlangsung di lapangan Pro Sehat Pelangi Intimung, Rabu (27/1).

Yansen TP mengajak semua pihak  bersatu untuk menghentikan penyebaran virus Covid-19 khususnya di Malinau.

“Melalui tema kegiatan kita hari ini, kita harus bertekad untuk menghentikan penyebaran Corona,” ujarnya

Menurutnya, dari pengalaman sebelumnya, Kabupaten Malinau kurang lebih 6 bulan yang lalu bisa menghentikan penyebaran virus Covid-19 dan bahkan hampir zero kasus Covid-19 di Malinau.

Namun, penyebaran Covid-19 di Malinau kembali naik. Hal ini di karna kan pelaksanaan protokol kesehatan di masyarakat tidak ketat.

“Melalui Gerakan Menghentikan Corona, mari kita semua budayakan untuk taat protokol kesehatan covid-19 secara permanen. Kita tidak mungkin dapat kembali ke situasi semula, karna tidak tahu kapan pandemi ini berakhir,” ungkapnya.Yansen TP menekankan, melalui gerakan tersebut ia berharap, semua masyarakat bisa jadi pelopor untuk berani menegur, mengingatkan dan berani menyampaikan pesan-pesan agar penyebaran Covid-19 dapat berhenti.

“Mari kita jaga Malinau tetap sehat, aman dan tetap produktif agar kesejahteraan semua masyarakat dapat terwujud,” pungkasnya.

Reporter : Abdul Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved