Home Kaltara Aksi Sosial, UPZ Sebatik Timur Donasikan Bantuan Untuk Penderita Kanker Payudara

Aksi Sosial, UPZ Sebatik Timur Donasikan Bantuan Untuk Penderita Kanker Payudara

by swarakaltara

NUNUKAN – Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Sebatik Timur Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara memberikan bantuan sosial tunai kepada Mastang salah seorang pengidap kanker payudara di wilayah mereka.

UPZ Sebatik Timur memperoleh informasi terkait Mastang dari Nurlaila yang merasa prihatin melihat kondisi tetangganya tersebut.

Nurlaila menggunggah keprihatinannya di sosial media Facebook dan berharap ada yang bisa membantu tetangganya tersebut yang sudah sepuluh tahun bergelut dengan kanker.

‘’Permintaan tersebut dikirimkan ke media sosial saya selaku koordinator UPZ Sebatik Timur. Nurlaila berharap ada yang bisa memberikan bantuan untuk meringankan beban Mastang,’’ ujar Salmiah, Jumat (30/4/2021).

Sebagai koordinator UPZ, Salmiah memang kerap mengunggah kegiatan-kegiatan kemanusiaan yang dilakukan oleh para pengurus UPZ di Facebbok.

Merespon informasi dari dari Nurlaila, UPZ Sebatik Timur menyalurkan bantuan tunai kepada Mastang.

‘’Kami donasikan dua juta rupiah sebagai respon permohonan warga tersebut. Selain itu Mastang juga akan mendapatkan bantuan pengobatan,’’ lanjutnya.

Pasca menyerahkan bantuan, Salmiah meminta Mastang untuk mendoakan pengurus UPZ amanah dalam mengelola dana zakat. Kepercayaan tersebut akan menjadi motivasi kinerja para petugas UPZ.

Reporter : Viq

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved