Home Kaltara Antisipasi Meluasnya Varian Delta, Bupati Kembali Ingatkan Prokes

Antisipasi Meluasnya Varian Delta, Bupati Kembali Ingatkan Prokes

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Terkait dengan kasus varian baru Covid-19 yang terdeteksi di Kabupaten Malinau, Bupati Malinau Wempi W Mawa menegaskan agar seluruh lapisan masyarakat semakin memperketat protokol kesehatan (prokes).

“Peran Pemerintah Desa dan RT untuk membantu menekan penyebaran virus ini sangatlah penting. Saya berpesan agar terus melakukan sosialisasi pada masyarakat bahwa Covid-19 belum berakhir,” tegas Bupati Wempi dalam rapat virtual bersama para Kepala Desa di Kabupaten Malinau, Kamis (22/7/2021).

Pertemuan secara virtual bersama para Kepala Desa di Kabupaten Malinau itu, meminta para Kades untuk lebih mensosialisasikan pembinaan untuk menjalankan prokes dengan ketat, khususnya bagi masyarakat Desa.

Selain itu, Bupati Wempi juga meminta keterlibatan ketua RT dalam proses sosialisasi prokes Covid-19 agar terus dilakukan oleh warga.

Sebelumnya, Kasus infeksi Covid-19 varian delta ditemukan di Provinsi Kalimantan Utara.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Kaltara, Agust Suwandy mengatakan, bahwa varian baru tersebut telah tersebar disemua Kabupaten/Kota, masing-masing di Bulungan, Tarakan, Malinau, Tana Tidung, dan Nunukan.

Ia menjelaskan, Dinas Kesehatan Kaltara telah mengirimkan sebanyak 32 spesimen yang dikumpulkan dari 5 Kabupaten/Kota, untuk uji genome sequencing dan hasilnya menyatakan 8 pasien terkonfirmasi positif virus varian delta.

“Sebanyak 1 kasus di Bulungan, 2 kasus di Kota Tarakan, 3 kasus di KTT, 1 kasus di Nunukan dan 1 kasus di Malinau” ujar Agust Suwandi, Selasa (20/07) melalui keterangan pers.

Dengan temuan 8 varian baru Covid-19 yang menurut ahli cenderung lebih kuat penularannya, maka dimungkinkan telah menyebar pada kontak erat sekitar kasus tersebut.

Satgas Covid-19 Kaltara kembali mengimbau masyarakat di seluruh Kabupaten/Kota agar tidak panik dengan kondisi saat ini dan tetap meningkatkan protokol kesehatan dengan baik.(*)

Reporter : Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved