Home Kaltara Bupati Wempi Tinjau Tempat Fasilitas Isolasi Covid-19

Bupati Wempi Tinjau Tempat Fasilitas Isolasi Covid-19

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Mengantisipasi perkembangan kasus Covid-19 yang dalam beberapa waktu terakhir cenderung mengalami peningkatan, Pemerintah Kabupaten Malinau bertindak cepat mempersiapkan tambahan tempat isolasi bagi pasien yang terkonfirmasi.

Hal tersebut disampaikan Bupati Malinau, Wempi W Mawa saat meninjau tempat Isolasi Covid-19 di Gedung Bandiklat Malinau, Selasa (3/8/2021).

“Tempat ini hanya untuk antisipasi jika terjadi lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Malinau meningkat,” ucapnya.

Ia menilai, tempat isolasi yang sudah siap dan memadai ialah di gedung Bandiklat Malinau. Oleh sebab itu, Bupati Wempi meminta instansi terkait agar segera melakukan inventarisir kebutuhan serta kelengkapan untuk tempat isolasi. Baik itu mengenai cara memonitoring pasien, keamanan, kebutuhan sehari-hari para pasien dan hal lainnya.

“Mudah-mudahan tempat tambahan untuk isolasi ini tidak ada yang terpakai, yang artinya kasus Covid-19 dapat ditekan penyebarannya,” katanya.

Bupati Wempi juga turut mengimbau, agar masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan covid-19 sesuai himbauan Pemerintah. Serta mengikuti program vaksinasi agar herd immunity terhadap virus Covid-19 ditengah masyarakat dapat segera tercapai.

“Masyarakat Malinau yang belum divaksin, kita harapkan segera melakukan vaksinasi. Semoga dengan upaya ini pandemi Covid-19 dapat segera mereda,” pungkasnya.

Reporter : Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved