Home Kaltara Terima Tambahan Stok Vaksin 16.200 Dosis, Pemkab Malinau Kebut Vaksinasi Covid-19

Terima Tambahan Stok Vaksin 16.200 Dosis, Pemkab Malinau Kebut Vaksinasi Covid-19

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Bupati Malinau, Wempi W Mawa mengatakan, tambahan vaksin yang diterima akan digunakan untuk memacu percepatan vaksinasi Covid-19 di daerah.

Menurutnya, vaksinasi diperlukan karena efektif dalam mencegah penularan dan mengurangi keparahan dari infeksi virus Covid-19.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Malinau, dr. Jhon Felix Rundupadang mengatakan, setelah sempat tertunda pelaksanaan vaksinasi dosis pertama akibat kehabisan stok, kini kegiatan vaksinasi akan berlanjut setelah stok vaksin tambahan diterima.

Ia menilai, ketersediaan vaksin Covid-19 di Kabupaten Malinau pada Agustus 2021 diperkirakan akan meningkat drastis.

Setelah sebelumnya terjadi kekosongan stok vaksin pada Juli 2021 lalu, kini peruntukan dosis pertama dipastikan bertambah bulan ini.

Kepala Dinas Kesehatan P2KB Malinau, Jhon Felix Rundupadang telah memaparkan kondisi terkini ketersediaan suplai vaksin di daerah.

”Secara bertahap kita telah menerima vaksin dari pusat dan provinsi, kemudian akan langsung kita distribusikan ke masyarakat,” ujar dr. Jhon Felix Rundupadang, Selasa (24/8/2021).

Menurut data Dinas Kesehatan P2KB Malinau, selain tambahan sekira 5.000 dosis AstraZeneca, tambahan stok vaksin dosis pertama juga diperoleh pengadaan jalur distribusi TNI dan Polri serta sejumlah organisasi daerah.

Jumlah vaksin tambahan peruntukan dosis pertama berjumlah 1.120 vial atau sekira 11.200 dosis. Sehingga akumulasi suplai vaksin di Malinau berjumlah 16.200 dosis.

“Dengan stok vaksin hingga ribuan dosis ini, diperlukan pendataan sesuai skala prioritas. Seluruh data sasaran dan suplai tambahan harus satu pintu, melalui Dinas Kesehatan,” ucapnya.

Ia juga menyebutkan, dengan tersedianya 16.200 dosis vaksin tersebut, target penyelesaian vaksin juga dipastikan bertambah.

Berdasarkan data capaian tersebut, pada Bulan Agustus 2021 persentase capaian vaksinasi dosis pertama ditargetkan akan mencapai 51 persen.

Reporter : Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00