Home Kaltara Vaksinasi Capai 65 Persen, Dinkes: di Bulan Ini Target 70% Akan Tercapai

Vaksinasi Capai 65 Persen, Dinkes: di Bulan Ini Target 70% Akan Tercapai

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Capaian vaksinasi Covid-19 saat ini di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, sudah mencapai 65 persen, seiring terus masifnya kegiatan vaksinasi massal yang dilakukan berbagai pihak di wilayah perbatasan RI-Malaysia itu.

“Saat ini persentase cakupan vaksinasi di Malinau sudah capai 65 persen. Kami upayakan sebelum hari Kesehatan Nasional, 12 November nanti, target 70 persen sudah tercapai,” ujar Kepala Dinas Kesehatan P2KB Malinau, dr. Jhon Felix Rundupadang, Sabtu (6/11/2021).

Menurut data Dinas Kesehatan P2KB Malinau, vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Malinau telah menjangkau 40.572 sasaran.

Lalu untuk realisasi sasaran yang telah menerima dosis ke dua atau dosis lengkap mencapai 22.838 penerima dari total 62.463 sasaran.

Sedangkan untuk dosis ke tiga bagi tenaga kesehatan (Nakes) telah terealisasi 1.083 sasaran atau mencapai 90%.

Kepala Dinas Kesehatan P2KB Malinau, dr. John Felix Rundupadang mengatakan, dalam hal ini Pemerintah Pusat telah menargetkan capaian vaksinasi minimal pada setiap daerah.

Ia menyebutkan, melalui Intruksi tersebut, setiap daerah diupayakan untuk boleh mencapai minimal 70 % pada akhir tahun 2021.

Ia menilai, dengan cakupan vaksinasi yang telah dicapai di wilayah Kabupaten Malinau, pihaknya bersama Satgas Penanganan Covid-19 Malinau akan lebih berupaya mencapai target itu pada pertengahan November 2021 ini.

Tepatnya pada Hari Kesehatan Nasional yang diperingati pada 12 November 2021, pihaknya optimis dapat menembus target cakupan minimal.

“Kita optimis bisa capai target itu. Bersama Satgas Covid-19 Malinau, kita upayakan sebelum hari Kesehatan Nasional target 70% sudah tercapai,” pungkasnya.

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved