Home Kaltara Hendra Mundur dari Calon Ketua Asprov PSSI Kaltara, Pilih Fokus Dalam Proses Hukum

Hendra Mundur dari Calon Ketua Asprov PSSI Kaltara, Pilih Fokus Dalam Proses Hukum

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI Kaltara yang akan memilih Ketua Umum dan para pengurus lainnya yang baru akan dilaksanakan pada 20 Januari 2022 mendatang, sempat memunculkan dinamika organisasi .

Menuju hari H, salah seorang calon Ketua Asprov PSSI Kaltara, memilih mundur dari pemilihan. Dia adalah Hendra Rudiyanto yang sebelumnya sempat di usung oleh voters yang ada.

Saat ditemui awak media, pada Minggu (16/1/2022) pagi, bung Hendra, sapaannya, menyatakan tidak ikut bertanding dalam KLB.

“Saya telah bersurat kepada Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding (KB) menyatakan secara resmi untuk mundur dari pencalonan sebagai calon Ketua Asprov PSSI Kaltara,” ungkapnya kepada awak Media, Minggu (16/1/2022).

Disinggung soal alasan, bung Hendra menyampaikan bahwa alasan yang utama adalah ia ingin berkonsentrasi di dalam proses hukum terkait kasus dugaan pencemaran nama baik yang diajukan oleh Askab dan Askot yang ada di Provinsi Kalimantan Utara.

“Dugaan itu menurut saya sudah menjurus kepada fitnah. Kemudian, saya sudah menunjuk seorang kuasa hukum, yaitu pak Tio mulai besok akan kami ajukan proses hukum,” ujarnya.

Menurutnya, karena proses hukum tidak dapat berjalan bersamaan ketika ada tahapan pencalonan, maka ia memilih untuk fokus pada proses hukum yang akan ditempuh pihaknya.

“Terkait kasus dugaan pencemaran nama baik dan poin tuntutannya itu bisa langsung hubungi kuasa hukum saya,” ucapnya.

Untuk proses selanjutnya, dalam pelaksanaan KLB, Hendra menyampaikan telah menyerahkan sepenuhnya keputusan kepada pihak Panitia Komite Pemilihan.

“Baik tata cara dan kode etik pemilihan, panitia saya yakin sudah paham meski hanya ada calon tunggal. Proses pemilihan sepenuhnya saya sudah serahkan Komite Pemilihan. Keputusan ini saya ambil dalam keadaan sadar dan tanpa adanya paksaan dari pihak manapun,” imbuhnya.

“Jadi, tolong hormati keputusan saya, karena saya mau konsentrasi pada proses hukum yang kami tempuh,” pungkasnya.

Reporter : A. Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved