Home Kaltara Bakti Kesehatan, Polres Malinau Gelar Aksi Donor Darah Jelang Hari Bhayangkara Ke-76

Bakti Kesehatan, Polres Malinau Gelar Aksi Donor Darah Jelang Hari Bhayangkara Ke-76

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Kepolisian Resort Malinau kembali menggelar bakti kesehatan berupa aksi donor darah menjelang hari Bhayangkara ke-76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2022 mendatang.

Kegiatan donor darah yang digelar di ruang Rupatama Mapolres Malinau tersebut diikuti langsung oleh Kapolres Malinau, AKBP Reza Pahlevi bersama para Pejabat Utama, para Kapolsek Jajaran, para anggota Polres Malinau dan anggota Bhayangkari Cabang Malinau.

Kapolres Malinau, AKBP Reza Pahlevi saat selesai mengikuti kegiatan donor darah mengungkapkan, jika kegiatan sosial donor darah ini merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Bakti Kesehatan Polres Malinau dalam rangka menyambut hari lahir institusi Polri yakni Hari Bhayangkara ke- 76 tahun 2022.

“Kegiatan bakti kesehatan ini merupakan rangkaian kegiatan sosial Polres Malinau, dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-76 yang puncaknya nanti dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2022 mendatang. Sekaligus sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat terutama yang membutuhkan bantuan darah,” tutur AKBP Reza Pahlevi, Selasa (7/6/2022).

Jelang Hari Bhayangkara Ke-76 tahun ini, institusi Polri mengangkat tema “Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi Dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh”.

Dalam kesempatannya, Kapolres AKBP Reza Pahlevi melalui Kabag Ops Polres Malinau, AKP Oman Purnama Abdurrohman mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan rangkaian acara dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-76 yang melibatkan personil Polres Malinau dan Bhayangkari Cabang Malinau yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malinau.

Melalui kegiatan ini, tambahnya, kebutuhan stok darah di Kabupaten Malinau diharapkan dapat terpenuhi.

“Terutama kebutuhan stok darah untuk pasien-pasien yang sangat membutuhkan,” ucapnya selaku penangung jawab kegiatan.

Selain donor darah, pihaknya kedepan juga akan melaksanakan berbagai rangkaian aksi kemanusiaan seperti bakti sosial, anjangsana, vaksinasi gratis dosis 1, 2 dan 3 (Booster) dan bidang olahraga seperti lomba Fun Bike (Sepeda Santai) serta Bulu Tangkis atau Badminton untuk masyarakat umum.

“Kedepan agenda kami dalam menyambut Hari Bhayangkara cukup banyak, dan untuk pelaksanaannya akan di informasikan melalui media sosial Polres Malinau,” pungkasnya.(**)

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved