Home Post 2 WNA Malaysia Masuk Daftar Pasien Positif Corona Nunukan

2 WNA Malaysia Masuk Daftar Pasien Positif Corona Nunukan

by swarakaltara

NUNUKAN, SWARAKALTARA.COM – Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Surabaya telah mengirimkan 5 sample swab dari Nunukan Kalimantan Utara yang terkonfirmasi postif mengidap Covid-19, Kamis (16/04/2020).

Dari 5 Sample yang dikirimkan, 2 diantaranya merupakan Warga Negara Asing (WNA) Malaysia.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Aris Suyono mengatakan, sample pasien dengan kode NNK 5 dan NNK 6 merupakan sample WNA Malaysia.

“Jadi kita terima 5 sample swab dari BBLK Surabaya yang terkonfirmasi sebagai positif, 2 merupakan WNA asal Malaysia,”ujarnya.

Keberadaan WNA sebagai pasien konfirmasi positif corona dijelaskan Aris, keduanya tergolong dalam kluster jamaah tabligh yang menghadiri kegiatan religi di Gowa Sulawesi Selatan yang tak sempat dipulangkan pada 29 Maret 2020 lalu akibat kebijakan lockdown otoritas Malaysia.

Mereka tertahan di Nunukan dan tinggal di pulau Sebatik, keduanya masuk dalam upaya tracing kontak erat dengan 4 pasien positif corona yang dilakukan Satgas Covid-19 Nunukan.

“Mereka tidak dimasukkan dalam list pemulangan oleh kedutaan Malaysia, karena kondisi keduanya memang tidak sehat waktu itu” jelasnya.

Adapun 2 pasien WNA dengan konfirmasi positif masing-masing, FH (42) dengan status yang sebelumnya ditetapkan sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan SB (66) dengan status sebelumnya Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

Adapun pasien konfirmasi positif lain, yang juga termasuk kluster jamaah tabligh, masing-masing SK (34) dan AS (56) dengan status sebelumnya sebagai ODP, keduanya adalah warga kecamatan Sebatik Utara, dan PM (45) warga Kecamatan Nunukan dengan status sebelumnya sebagai PDP.

Data terbaru kasus Covid-19 Nunukan per 16 April 2020 pukul 14.00 WITA, tercatat 24 ODP, 20 OTG, 3 PDP (sebelumnya 5 namun 2 orang terkonfirmasi positif dari hasil swab BBLK Surabaya 16 April 2020), 9 pasien terkonfirmasi positif corona, yang semuanya kluster jamaah tabligh.(KU).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved