Home Post TNI – POLRI di Nunukan Bakal Amankan Massa di Setiap Kedatangan LPG

TNI – POLRI di Nunukan Bakal Amankan Massa di Setiap Kedatangan LPG

by swarakaltara

NUNUKAN, SWARAKALTARA.COM – Berkerumunnya massa pada setiap kedatangan stok Liquid Petroleum Gas (LPG) subsidi 3 kg di Nunukan Kalimantan Utara menjadi perhatian aparat keamanan TNI-Polri.

Di tengah pandemi Corona Virus Disease 19, Pemerintah terus menggalakkan program social distancing juga physical distance, demi mencegah rantai penularan juga pola penyebaran corona, bergerombolnya masyarakat dalam antrean LPG subsidi tentu rentan terpapar dan bisa terjadi penularan massal.

Untuk mengantisipasi masalah ini, masyarakat dan Pemerintah diundang dalam rapat koordinasi di Mako Polsek Nunukan Kota.

Danramil 01 Nunukan Kapten Cba Teguh Setiawan mengatakan, peran serta warga, sejumlah agen atau distributor sangat diharapkan dalam membantu pemerintah untuk mencegah penularan virus Corona.

“Yang perlu diwaspai adalah atur jarak aman, pakai masker dan cuci tangan pakai sabun, semua pangkalan harus menyediakan fasilitas cuci tangan atau Hand sanitizer.” ujarnya, Sabtu (18/04/2020).

Sosialisasi edukatif tentang covid-19 sangat penting, terlebih di Nunukan sudah ada 9 orang terkonfirmasi positif corona, sehingga kewaspadaan, kepatuhan masyarakat sekaligus kesadaran mereka sangat dibutuhkan demi memutus pola penyebaran wabah ini.

“Mari kita perangi virus corona, distributor/pangkalan sebelum membagikan LPG supaya menginformasikan lebih dulu ke Polsek dan Koramil, kita siap membantu pengaturan antrian” katanya.

Rapat dihadiri Kapolsek Nunukan AKP M. Musni,S.E, S.IK., Camat Nunukan diwakili Ahmad Rusdi, dan Pemilik Agen LPG sebanyak 26 Orang.(KU).

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved