Home Kaltara Peduli Korban Banjir, KNPD Kaltara Salurkan Bantuan Sembako dan Masker

Peduli Korban Banjir, KNPD Kaltara Salurkan Bantuan Sembako dan Masker

by swarakaltara

MALINAU, SWARAKALTARA.COM – Banjir yang terjadi di wilayah Desa Tanjung Lapang, Kecamatan Malinau Barat, Kabupaten Malinau, pada Minggu (16/5) lalu, membuat organisasi sayap Partai Demokrat Komite Nasional Pemuda Demokrat (KNPD) Kalimantan Utara turut memberikan bantuan untuk para korban.

Salah satu organisasi sayap milik Partai Demokrat, ikut bergerak membantu dan mengevakuasi warga yang terdampak bencana banjir pada Minggu lalu.

Ketua Komite Nasional Partai Demokrat (KNPD) Kaltara, Hendri Tuwi mengatakan, gerakan sosial seperti ini merupakan semangat dan tekad dari para anggota dan pengurus organisasi KNPD.

Ia menambahkan, setelah melihat para korban dari bencana banjir khususnya di Kecamatan Malinau Barat, pihaknya berfikir untuk harus ikut berperan dan membantu masyarakat.

Baik dalam evakuasi maupun penyerahan bantuan berupa sembako dan alat kesehatan.

“Bantuan tersebut kita berikan untuk warga desa yang mengungsi di Balai Adat Desa, Tanjung Lapang,” ujarnya, Selasa (18/5/2021).

Bantuan tersebut diketahui berupa sembako seperti beras, makanan cepat saji dan lainnya. Serta alat kesehatan untuk menerapkan protokol kesehatan yaitu masker dan handsanitizer selama di pengungsian.

“Selain sembako kita juga berikan masker dan handsanitzer agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan di tempat pengungsian,” tuturnya.

Ketua KNPD Kaktara, Hendri Tuwi yang juga merupakan anggota Komisi III DPRD Provinsi Kaltara dari Partai Demokrat Dapil Malinau menuturkan, adapun tujuan dari kegiatan sosial pihaknya ialah, untuk meningkatkan rasa kepedulian dan bentuk empati dari organisasi KNPD kepada masyarakat yang sedang alami musibah.

Ia juga berharap agar warga yang tengah terdampak bencana saat ini dapat tetap tersenyum dan tetap semangat.

“Mudah-mudahan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat Malinau yang terdampak bencana banjir,” pungkasnya.

Reporter : Abdul Gani

Postingan Terkait

Tinggalkan Komentar

Kontak

© 2023 Swara Kaltara | All Rights Reserved